Tes...tes...tes...!! tak terasa embun itu mengkristal di matamu, membendung dan tumpah tak tertahan. Hikzzz...!!

Sedih adalah fitrah yang diberikan oleh Allah SWT. Setiap orang pasti akan merasakan sedih. Setiap orang pastilah pernah menangis. Tidak peduli apakah dia pria atau wanita, kuat atau lemah, semua orang yang memiliki hati pastilah tidak mampu menahan tangis jika ditimpa kesedihan yang mendalam.

MENANGIS ITU BERMANFAAT LHO
Sebenarnya menangis bukanlah hal yang memalukan. Kita tidak perlu malu untuk menangis, karena manusia memang adalah mahluk yang lemah. Justru dengan menangis malah menunjukkan bahwa kita masih memiliki hati yang peka, hati yang bisa merasakan nikmat dan karunia yang diberikan oleh Allah.

Bahkan menangis bisa meringankan beban yang selama ini tersimpan di dalama dada. Dengan menangis, semua kesedihan, semua kekesalan, dan semua beban yang menumpuk seakan-akan terangkat ke atas. Menangislah jika kita perlu.

Menangislah dan keluarkan semua beban yang selama ini menumpuk di hati kita. Menangislah di hadapan Allah, di pelukan orang tua atau disamping sahabat yang mengerti kesedihan kita. Yang penting jangan menangis di tengah jalan...(ntar ditabrak becak).... :-)

Selengkapnya......
July 22, 2011 Posted in | | 10 Comments »

Sebenarnya sih nggak ada niat sama sama sekali buat beli buku lagi hingga akhir bulan ini, mengingat kondisi keuangan yg sdh tidak memungkinkan sampai akhir bulan, apalagi beberapa hari lalu jg sdh beli buku.

Tapi seperti biasa, kadang susah bgt menjaga hati untuk istiqomah dgn janji semula. Hari ini buktinya. Niatnya cuma jalan2 ke toko buku, tapi pas melihat sampul buku ini, mata langsung berbinar. Apalagi membaca2 daftar isi dan terstemonial di sampulnya, langsung deh kena amnesia. Sama halnya ketika membeli buku Humaira. Ya udah...ta' beli aja....(_ _")

Menurutku buku ini beda dengan sirah nabawiyah yg lain yang kadang cenderung monoton dalam penulisannya.

Muhammad : Kisah Hidup Nabi Berdasarkan Sumber Klasik ini disusun dgn bahasa sastrawi yg memikat, tapi ini bukan fiksi lho. Penulis berhasil mengkombinasikan keindahan seni tutur dan sejarah kehidupan rasulullah berdasarkan sumber terpercaya.

Selengkapnya......
July 15, 2011 Posted in | | 4 Comments »

Setiap manusia pasti memiliki sifat marah yang terpendam dalam dirinya. Sifat ini akan muncul secara otomatis ketika ada suatu hal yang memantik amarahnya. Yang menjadi perbedaan adalah sepintar apa ia mengendalikan amarah tersebut hingga tidak menimbulkan sesuatu yang berlebihan namun rasa amarahnya dapat tersalurkan secara baik dan positif.

Apa ada marah yang kreatif?? Ada, jika engkau mau kreatif pastinya. Kreatif saat sedang dilanda amarah??? Bisakah?? Pasti bisa. Sebenarnya sense of creatif adalah tergantung tingkat kreatifitas pribadi masing-masing. Jadi, semakin orang kreatif, semakin baik pula ia akan menghadirkan amarah yang kreatif. Yaitu marah yang tidak memperuncing masalah, sebaliknya seseorang akan bersikap lebih baik dan menghargaimu. Artinya, bukan amarah yang dilandasi hawa nafsu tapi ada itikad baik untuk merubah suatu kesalahan yang ada.

Marah yang kreatif adalah engkau marah, tetapi tidak ada orang lain yang tahu kecuali dirimu dan orang yang sedang engkau marahi. Bagaimana caranya?? Ya, kembali tingkat kreatifitasmu dalam menghadirkannya. Baiklah, di sini ada sebuah cermin indah yang bisa kita saksikan dari seorang Aisyah yang pernah diriwayatkan oleh Imam Muslim. Kecerdikan seorang Aisyah dalam mengendalikan amarah patut kita contoh dan bisa kita coba dalam kehidupan sehari-sehari.

Selengkapnya......
July 09, 2011 Posted in | | 10 Comments »