Buat si Sapi Dudunk dan para kru Toko Buku Online, BUKUMOO, sebelumnya mohon maaf karena amanat untuk meresensi hadiah bukunya baru bisa saya laksanakan sekarang. Ini karena terkendala PERASAAN (halaahhh), maksudnya perasaan malas ngapa2en...heheh. Bukunya sendiri sudah saya terima satu minggu yang lalu, dan saya selesaikan membacanya dua hari kemudian.  

DEALOVA. Yah...saya sengaja memilih buku ini sama sekali bukan karena peminatnya sedikit alias tidak banyak. Tapi karena di antara deretan buku-buku yang diperebutkan, hanya DEALOVA lah yang bukan novel terjemahan. Dan saya tidak pernah suka dengan novel alih bahasa. Selain itu, saya juga penasaran dengan novel yang pernah diangkat ke layar lebar ini. Dan hasilnya memang sangat bagus walaupun tidak sampe membuat saya meneteskan air mata, seperti kebanyakan testimoni pembaca yang saya temukan di halaman terakhir buku ini.

Sebenarnya agak kurang pas kalau tulisan ini saya sebut sebagai sebuah resensi. Selain karena saya yakin kalau kalian pasti sudah pernah nonton filmnya, saya juga tidak ingin mengulas isi buku secara keseluruhan. Melainkan hanya pesan-pesan novel dari sudut pandang saya sebagai pembaca yang tentu saja sifatnya sangat subjektif.

***
Sebenarnya apa sih artinya DEALOVA. Hehe..jangan tanya dirikuwww. Karena jangankan saya, pengarangnya sendiri, Dyan Nuranindya,  pun tidak tau apa arti kata tersebut. DEALOVA  sendiri merupakan novel teenlet yang bercerita tentang kehidupan dan kisah cinta seorang wanita tomboy yang gemar bermain basket, bernama KARRA. Tidak seperti cewek tomboy kebanyakan, sosok KARRA terbilang cantik dengan rambut panjangnya yang terurai. Kegemarannya bermain basket, menjadikan dia didaulat sebagai pemegang ban kaptern di sekolahnya. 

Selengkapnya......
July 28, 2010 Posted in | | 36 Comments »

Benar-benar dalam satu minggu ini saya terjebak dalam perasaan malas. Malas ngapa-ngapain pokoknya. Malas makan, malas tidur dan juga malas pulang ke rumah. Terlebih lagi satu minggu ini saya nggak mood membuat postingan. Padahal ada banyak hal yang ingin saya tulis, misalnya mengapa saya pengen cepat-cepat merid... :-P

Jadwal jaga warnet yang seharusnya cuma sampai jam 3 sore, aku manfaatkan buat main PB, dan browsing sana sini sambil main forum sampe jam 8 malam. Hikzzz...yang kasihan tuh adalah orang yang mau gantiin saya jaga. Bayangin, jadwal dia yang harusnya jam 3 sampai 10 malam, malah saya pakai sampai jam setengah 6. Artinya dia harus nugguin saya dari jam 3 sampi jam setengah 6...hehe..

Oya....mau nulis apaankah ?? ehhh...kan saya sudah bilang lagi nggak mood nulis. Aku bukannya mau nulis di sini, tapi mau pamerin sesuatu. Itung2 buat update blognya aja. Supaya nggak lumutan...^_^

Selengkapnya......
July 21, 2010 Posted in | | 45 Comments »

Blogger mana yang tidak ingin blognya ramai dan banyak komentar ? Pasti hampir semua ingin, kecuali bagi beberapa blogger yang memiliki zona privasi yang ketat untuk blog-nya. Komentar bisa dikatakan sebagai pembangun, dan pemberi semangat bagi para blogger untuk terus menulis dan berkarya. Maka tidak heran, jika ada beberapa blogger yang down dan tidak lagi semangat nge-blog karena blog yang dimilikinya sepi tanpa komentar. “Buat apa nge-blog jika tidak ada yang baca ?” begitu katanya. Memang tidak sepenuhnya salah jika dikatakan bahwa komentar adalah salah satu tanda dibaca-tidaknya sebuah postingan, namun tentu saja paradigma seperti ini agak keliru.

Mengapa tidak ada yang komentar ?

Postingan sudah dibuat sebaik mungkin, dan tulisan pun sudah diatur sedemikian menarik. Kok belum ada yang komentar ? mungkin ada beberapa sebab yang perlu kita sikapi dengan bijak :

Dari sisi pembaca :
  • Pembaca belum memiliki minat untuk berkomentar, namun yakin saja sedikit atau banyak insyaallah akan ada manfaat yang didapatkan oleh pembaca dari blog yang kita miliki.
  • Pembaca tidak tahu harus berkomentar apa. Yah, adakalanya pembaca ingin sekali berkomentar dan menyampaikan terima kasih, namun bingung dan tahu harus menyampaikan apa, akhirnya pupuslah keinginan untuk menitip komentar di blog. Pembaca yang seperti ini banyak, jadi yakin saja bahwa ada yang telah membaca tulisan yang telah kita buat.

Selengkapnya......
July 14, 2010 Posted in | | 51 Comments »

Perhelatan akbar Piala Dunia 2010 yang telah berlangsung hampir satu bulan, kini tersisa beberapa jam lagi akan berakhir. Moment yang paling ditunggu oleh ratusan juta pasang mata tentu saja adalah partai puncak yang akan mempertemukan Spanyol kontra Belanda. Pertemuan kedua negara ini tentu saja merupakan sebuah sejarah tersendiri di dalam perjalanan mereka dalam event empat tahunan ini.

Berbagai macam prediksi bermunculan. Ada yang menjagokan Spanyol dan pasti adapula yang menjagokan Belanda sebagai kandidat juara. Tentu saja dengan pertimbangan masing-masing. Baik karena berdasarkan track record mereka, maupun dari hasil menebak-nebak semata. Dan dari sekian banyak prediksi yang bermunculan, yang paling menyedot perhatian tentu saja ramalan si Gurita Paul. 

Gurita Paul sekarang bak selebriti terkenal  di dunia yang ramalannya selalu ditunggu-tunggu. Ini karena "katanya" ramalan sang invertebrata ini tak pernah meleset. Benarkah ?? Yah, paling tidak sampai saat ini ada sekitar 6 (enam) partai di piala dunia kali ini yang dia ramalkan menang, dan itu terbukti benar. Pada partai final sebentar malam, dengan menggunakan tentakel-tentakelnya tentu saja. sang ocktopus memilih Spanyol sebagai kampium. Kita lihat saja nanti.....

Selengkapnya......
July 11, 2010 Posted in | | 43 Comments »

Aku sarankan untuk tidak menangis ketika membaca buku ini. Tapi aku juga tidak akan melarang kalau kalian ingin meneteskan air mata. Karena buku ini memang betul-betul akan mengaduk perasaan. Sebenarnya saya juga sempat menangis ketika membaca beberapa bagian dari buku ini, tapi malu  ngomong di sini. Jadi anggap saja saya tidak nangis...hehehe.

Ini adalah novel pertama dari sekian banyak novel karya Tere Liye yang ingin saya baca. Dan bener-bener saya tidak kecewa membacanya, walaupun ketika mengambilnya di rak buku, saya sama sekali tidak membaca cover belakang bukunya. Saya cuma melihat penulisnya, dan memutuskan bahwa ini adalah buku yang harus saya baca. Dan saya tak berhenti membacanya sampai jam setengah 4 subuh. Mengalahkan perhatian saya dari pertandingan Belanda vs Uruguay.

Ini sebuah kisah cinta yang sederhana, namun dibalut dengan gaya tulisan yang sangat indah.  Romantis dan jalan cerita yang tak mudah ditebak. Tentang cinta yang terpendam, tentang kepedulian dan kasih sayang.

Selengkapnya......
July 07, 2010 Posted in | | 49 Comments »

Ini masih berkaitan dengan postingan saya semalam tentang komentar di blogger yang tidak muncul alias menghilang, tapi pada kenyataannya komentar tersebut tetap terkirim ke inbox email saya. Saya juga sempat jalan-jalan ke blog tetangga untuk mencari tahu apa yang terjadi dengan blog saya, dan alhamdulillah karena blog saya tidak sendiri mengalami hal tersebut.

Di blognya Elok Langita misalnya yang menurutku merupakan blog yang ramai oleh komentator, mendadak sepi tadi malam. Hanya ada 2 komentar di sana. Pagi ini mungkin sudah normal. Saya juga sempat memposting 3 komentar, tapi ketika saya masuk kembali di blognya, tidak ada satupun komentarku yang muncul di sana. Sebelumnya aku berpikiran mungkin komentarku yang kurang sopan, makanya sengaja dihapus oleh si empunya blog...hehehe...Maafin saya yang Lok. Sudah suudzhon sama adhe.

Menyadari keanehan itu, saya pun bertanya ke teman-teman milis Komunitas Blog Anging Mammiri Makassar. Walaupun mereka sendiri tidak mengetahui apa yang terjadi, tapi paling tidak saya bisa berkesimpulan bahwa memang Blogger sendirilah yang menjadi biang keladinya. Untuk menyiasati hal tersebut, langkah berikut mungkin bisa menjadi pilihan ketika berkomentar di blogger. 

Selengkapnya......
July 06, 2010 Posted in | | 12 Comments »

Ini sebuah postingan mendadak sore ini. Postingan yang tidak pernah saya rencanakan sama sekali. Anggap saja ini sebuah PERMOHONAN MAAF buat semua teman-teman blogger, khususnya yang sudah memberikan KOMENTAR pada postingan saya.

Aku tidak tau mengapa blogku tiba2 kembali aneh hari ini. Beberapa komentar  tidak muncul pada postingan terbaru saya, padahal komentar tersebut jelas-jelas masuk di Inbox email saya.

Bukan hanya itu, komentar saya pada beberapa postingan terbaru teman-teman juga tidak muncul. Sehingga saya tiba-tiba merasa tidak enak hati dan jengkel serta berpikiran bahwa komentar saya sengaja dihapus oleh yang punya blog. Maafkan saya karena sudah berpikiran negatif sama kalian.

Postingan ini hanya bersifat sementara. Dan akan saya hapus setelah blogku kembali normal....

Selengkapnya......
Posted in | | 4 Comments »

"Yankkk....!!"

"Iya Bang..."
"Dirimu cantik banget sore ini"
"Hihihihihihihi....abang bisa aja" jawab si cewek sambil melengking yang membuat sang cowok jadi kaget sendiri.
"Ehhh...bedewei. Adhe sudah pernah liat laut belum??"
"Seringlah, tapi cuma di televisi. Kan abang tau sendiri kalau aye lahir dan besar di gunung. Mana ada laut di gunung...."
"Pengen ngerasain angin laut nggak ?"
"Wahhh...pengen banget bang kalo ada yang ngajakin" Jawab si cewek senang
"Ya udah. Ke laut sana gih. NGGAK USAH PULANG-PULANG LAGI...."
"&%*#@??&%*#@??&%*#@??. Plaaaaakkkkk....!!!

Si cewe berlalu menyisakan bekas merah di pipi pacarnya.....xixixix....

Selengkapnya......
July 04, 2010 Posted in | | 11 Comments »

Judul       : 2012an
Penulis    : IWok Abqari, dkk
Penerbit  : Lingkar Pena Publishing House
Halaman : 224
Kategori : Umum


Omigod! 20-12-2012 kiamat?! *baidewei, angkanya cantik ya...*
Hadooh, gimana dong?! Gimana buat yang belum punya pacar kayak si Parno? Gimana nasib si Dini yang diramal mati pas lagi makan? Dini kan gembulina, apa jadinya kalau dia harus nahan makan biar nggak mati? Si Anto yang diramal bakal mati kecemplung sumur? Gimana juga dengan si Tanky, yang diramal mati di angkot? (Ya ampyuuun, nggak uhuii banget sih di angkot? Di Jaguar kek biar kerenan dikit!).

Semua gara-gara ramalan Mama Mia, Mama Loreng, Mama Lemon, Ki Jo Komodo, Ki Joko Budeg, yang terinspirasi ramalannya suku Maya. Gara-gara ramalan-ramalan itu, Dini harus menahan nafsu makannya. Tanky kudu menghindar naik angkot. Anto pusing sama umur eh sumur. Parno jadi parno. Belum lagi si Faye, Ujang, dan sebagainya yang lain. Pusiiiinggg!

Well, daripada pusing, mending JANGAN TONTON buku ini. Ya eyyalah, ini pan buku, ya DIBACA lah!
Siapa tahu yang sering marah-marah jadi ramah. Buat yang sakit hati, siapa tahu jadi sakit gigi, hush… jadi sehat lagi lalu baik hati serta tidak sombong. Buat yang asam urat, asam lambung, silakan berobat. :-P

***
Hahaha...asli gw ngakak banget pas ngebaca sinopsisnya di sampul belakang nih buku. (belum sempat beli soalnya, makanya jadi tambah penasaran pengen beli). 2010an tentu saja diilhami dari film kontroversial 2012 yang sempat booming beberapa bulan lalu. Bukan karena cerita dan efek grafisnya yang bagus, tapi justru karena desas desus akan adanya kiamat dari ramalan Suku Maya yang malah nakut-nakutin.Sampai-sampai film ini diancam akan ditarik dari peredaran.

Selengkapnya......
July 01, 2010 Posted in | | 13 Comments »